JoyStick Xphoneku Rusak
Label:
Ngoprek hp



Hiks... hiks.... joystick hp Xphone udah menunjukkan tanda-tanda tidak sehat. Kalo aku arahkan kebawah dia malah mengarah ke kanan, kadang-kadang dia kepencet ketengah. Hmmm... kebetulan hari itu ada temen ke O2 center di RMI Surabaya. Langsung saja aku ikut kesana, pas aku tanyakan ternyata disana g bisa melayani service dengan seri Xphone... Alasannya "itu keluaran lama mas". Huuh... bikin panas hati...
Terus inget-inget kayaknya dulu ada program yang membuat tombol bisa digunakkan sebagai joystick. Akhirnya hunting kesana-kemari dapetlah software itu. Namanya "Nine Way Keypad", bisa diunduh dari www.airfagev.com, atau kalo masih kesusahan carinya bisa download disini. Untuk screenshootnya gambar yang pertama(kiri).
Setelah download langsung aja aku instal di HP. Memang bisa sich buat gantiin joystick, tapi... biasa, semuanya pasti ada kekurangannya, masalah muncul ketika mau mengetik huruf. Jadi kita harus matiin dulu program tersebut, jadi tambah ribet. Akhirnya aku inget ada program namanya "X-bar", program ini dapat kita jadikan shortcut untuk access ke program yang telah kita settingkkan pada x-bar ini terlebih dahulu. (he2... bingung ya kata-katanya?)
X-bar ini aku dapetnya kalo g salah dari mailist Xphone. Langsung saja diinstal g sah

Setelah x-bar terinstal akan muncul jam dibagian kanan atas, disamping indikator baterai. Untuk menggunakkannya joystick ditekan tengah tahan, kira-kira 1 detik akan muncul list sortchut yang ada, seperti gambar ketiga (dibawah gambar pertama). Untuk mengaturnya sortchutnya dapat diisikan di \Storage\ProgramFiles\xbar3\Menu. Disini kamu dapat mengisikkan sortchut program yang kamu kehendaki misalnya Nine Way Keypad, seperti pada gambar disamping ini. Akhirnnya setelah dengan utak-atik sana sini, hp ini masih bisa berjalan dengan semestinya, meskipun dengan perjuangan . (he... he....)
Jadi kalo mau ngarahin ke bawah, NWK-nya kita aktifkan, kalo mau ngetik tinggal aktifkan xbarnya, pilih NWK, terus pilih exit. Trus kita ngetik... kalo perlu lagi kita nyalakan lagi NWK lewat xbar.. gitu dech...
Mungkin pengalaman ini berguna bagi Xphoner mania yang mengalami problem dengan JoyStick (dengan catatan tombol tengah joystick masih berfungsi dengan baik...) he2....
:P
-= it's me Arzad=-
0 komentar:
Posting Komentar